
Pelatih dari Prancis, Zinedine Zidane, di kabarkan akan melatih di stadion Parc des Princes pada musim depan.
Kabar ini di ungkapkan oleh salah satu wartawan olah raga dari Prancis yang bernama Daniel Riolo, yang pernyataannya itu di muat oleh salah satu koran top di Prancis, Daily Mail, yang menyatakan mantan pelatih El Real berumur 49 tahun, Zinedine Zidane, sudah akan mendapat pekerjaan baru dengan melatih PSG pada musim yang baru nanti.
Apa yang di ungkapkan oleh Daniel Riolo mungkin saja akan bisa terjadi, karena pada musim panas lalu tepatnya di bulan Agustus tahun lalu, Riolo yang the first time menyatakan pemain bintang Barca dari Argentina, Lionel Messi, akan segera hengkang dari stadion Camp Nou untuk hijrah bermain di ajang Ligue 1, tepatnya gabung dengan PSG pada musim ini, hal ini setelah Messi tidak lagi melanjutkan kerja sama dengan Blaugrana.
Kabar tentang Zidane yang akan segera menginjakkan kaki melatih di stadion Parc des Princes mungkin saja akan terjadi, bahkan sejumlah pengamat sepak bola melihat Zidane punya peluang yang sangat besar untuk melatih Messi dkk pada musim depan.
Hal ini karena Zidane di anggap punya kemampuan yang sangat mumpuni untuk bisa membawa PSG meraih kesuksesan terutama di ajang kejuaraan yang paling elit di daratan Eropa, Liga Champions.
Seperti di ketahui walaupun skuad PSG di huni oleh banyak pemain kelas dunia alias pemain top, tapi tim tajir dari Prancis yang bermarkas di stadion Parc des Princes itu tidak juga bisa mengangkat trofi di ajang Liga Champions, yang jadi impian dari pemilik PSG selama ini.
Manajemen PSG sudah merekrut banyak pemain top yang kualitasnya sudah tidak perlu di ragukan lagi di atas lapangan, semacam pemain dari Swedia, Ibrahimovic, pemain bintang dari Brasil, Neymar, striker top dari Prancis, Kylian Mbappe, dan pada musim panas lalu petinggi klub tidak segan-segan mengeluarkan gaji gede untuk bisa dapatkan tanda tangan Messi.
Namun sepertinya impian untuk bisa mendapatkan gelar juara di ajang Liga Champions masih belum terwujud hingga sekarang ini, alasan ini yang membuat manajemen PSG kemungkinan besar akan merombak posisi di tingkat pelatih, nama pelatih dari Prancis berumur 49 tahun, Zinedine Zidane, jadi incaran utama pada musim panas nanti. (kk)